You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 20 Peserta Ikuti Kontes Batu Bacan di Pasar Rawa Bening
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

Menengok Kontes Batu Bacan di Pasar Rawa Bening

Sekitar 200 Batu Bacan berbagai jenis, seperti Bacan Obi, Pancawarna, Doko dan Palamea, dengan ikatan dari emas dan perak, tampak berjejer indah di atas meja warna hijau.

Peminatnya masih banyak, harganya juga masih stabil

Puluhan pasang mata pengunjung seakan terpesona, menilik setiap batu yang dipamerkan dalam Kontes Batu Bacan di Pasar Rawa Bening, Jatinegara, Jakarta Timur, Minggu (6/3).

Bacan menjadi primadona pecinta batu permata di tanah air,sejak Presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono, memberikan batu ini sebagai cendera mata untuk Presiden Amerika Serikat Barack Obama saat perhelatan Konferensi Asia Afrika Ke-60 di Jakarta, pada 2015 silam.

Tes Rapid dan Swab Diadakan di Pasar Rawa Bening

     

Sejak saat itu, pamor Batu Bacan melambung di kalangan pecinta batu permata dan kolektor.Harga jualnya pun bisa mencapai puluhan hingga ratusan juta rupiah.

Pamor batu asal Pulau Bacan, Kabupaten Halmahera Selatan, Provinsi Maluku Utara ini, ternyata belum meredup sampai sekarang, meski pasaran batu hias sudah tak lagi marak.

Menurut Kepala Pasar Rawa Bening, Ahmad Subhan, setiap harinya masih banyak pecinta batu permata yang memburu Batu Bacan di pasar ini. Namun, karena masa pandemi pihaknya membatasi pengunjung untuk masuk pasar.

"Peminatnya masih banyak, harganya juga masih stabil," ucap Subhan.

Guna memenuhi hasrat pecinta batu hias sekaligus menggerakkan kembali roda ekonomi, jelas Subhan, pihaknya bersama Asosiasi Puspa Caraka menggelar Kontes Batu Bacan di Pasar Rawa Bening.

"Kami berharap, kontes ini bisa meningkatkan kembali perekonomian pedagang di Pasar Rawa Bening," ujar Subhan.

Peserta yang menang dalam kontes ini, kata Suhan, mendapat piagam penghargaan dan sertifikat serta uang pembinaan.

Ketua Panitia Kontes Batu Bacan Pasar Rawa Bening, Krimhot Hamri Manik menambahkan, dalam perhelatan ini ada 28 kelas yang dilombakan dengan jumlah peserta 20 orang.

"Setiap peserta ada yang membawa lima hingga 30 Bacan koleksinya. Ada sekitar 200 Batu Bacan dipamerkan," tutur Hamri.

Dia menambahkan, dalam kontes ini yang dinilai juri adalah soal warna, intensity sampai ring dan proporsional body atau ukuran batu cincinnya.

Kontes ini, menurut Hamri, menghadirkan dewan juri yang profesional dan sudah berpengalaman d tingkat nasional. Mereka berasal dari unsur asosiasi Puspa Caraka, laboratorium dan komunitas pecinta batu bacan.

"Walau masa pandemi saat ini peminat dan harga batu Bacan masih relatif tinggi. Buktinya, masih ada yang ditawar untuk satu cincin seharga Rp 500 juta. Namun pemiliknya enggan menjualnya," pungkasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1541 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1533 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1340 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1244 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pelaku UMKM di Pulau Tidung Bisa Segera Gunakan Loksem KS 02

    access_time17-01-2025 remove_red_eye901 personAnita Karyati